Masjid Agung Jawa Tengah
Masjid yang berada di pinggiran kota Semarang ini merupakan masjid yang memiliki arsitektur dan desain ornament yang indah. Di depan Bangunan Masjid utama terdapat 6 payung raksasa yang biasanya digunakan (Dibuka) saat sholat Jumat untuk meneduhi para jamaah. Terdapat menara yang tinggi, di atas menara memiliki view yang indah untuk melihat Kota Semarang. Selain itu juga terdapat sebuah bedug raksasa.
Menurut saya lebih indah mengunjungi Masjid ini di malam hari. Sekedar info jam 20.00 Wib masjid ini sudah ditutup untuk umum. Di dalam benakku masih bertanya-tanya, apakah masjid ini memang di perbolehkan untuk kegiatan wisata ataukah masyarakatlah yang menjadikan masjid ini sebagi objek wisata??? Banyaknya para wisatawan yang masuk dalam kawasan masjid ini pasti akan mengurangi kesuciannya, karena tidak semua pengunjung melakukan wisata religi, ada beberapa orang yang mengunjungi masjid ini hanya sekedar nongkrong dan lebih parah lagi digunakan sebagai tempat pacaran,,,Astagfirullah. Seharusnya setiap pengunjung harus memahami esensi dari keberadaan masjid ini dan memanfaatkannya dengan bijaksana.
Terlepas dari kontroversi tersebut, Masjid Agung Jawa Tengah memang memiliki kemegahan dan arsitektu serta desain ornament yang indah.
No comments:
Post a Comment